Rabu, 02 November 2022
Bertempat di ruang Sidang Cakra, PN Tanjung Balai Karimun melakukan Minutes of Understanding (MoU) Penyediaan Layanan Disabilitas dengan Dinas Sosial Kabupaten Tanjung Balai Karimun.
Acara ini dihadiri langsung oleh Ketua PN TBK dan Kepala Dinas Sosial Karimun serta seluruh ASN pada PN TBK. Kegiatan ini merupakan komitmen PN TBK dalam meningkatkan kualitas pelayanan terkhusus bagi para penyandang disabilitas di Kabupaten Karimun.